Selasa, 11 Juni 2013

Sekilas cerita adik dan kakak


Sekilas cerita adik dan kakak


Perkenalkan nama saya Annisa Rahma Aulia Noviani biasa di panggil di rumah nisa tapi teman-teman lebih suka memanggil dengan sebutan icha. Saya lahir tepatnya pada tanggal 18 bulan November.  Baiklah, sekilas saya akan menceritakan sedikit kehidupan sehari-hari saya di rumah, antara kaka dan adik. Saya tiga bersaudara mempunyai kakak dan adik, kebetulan saya anak ketengah atau disebut anak kedua . Kakak bernama ilham dan adik bernama vira. Yah , seperti kakak dan adik seperti yang lainnya, kamipun terkadang tak luput dengan pertengkaran, namun itu hal wajar karena setelah selang beberapa menit setelah pertengkaran pasti kembali kesedia kala mengaggap tidak terjadi hal apa-apa. Biasanya hal yang terjadi pertengkaran kami ada saja maklumlah namanya juga adik kakak kadang akur kadang juga bertengkar .  Tapi bisa dibilang disini, lebih sering saya bertengkar dengan adik, biasanya gk ada yang mau mengalah ujung-ujungnya kakak turun tangan mencairkan keadaan. Tidak hanya pertengkaran saja yang terjadi, tapi keaakraban menjadi pemanis bagi kita . Biasanya,  kalau lagi akrab pasti ada aja yang dibicarakan, bercanda, dan hal apapun yang bisa membuat kita tertawa dan senang bersama. Ada saja kejahilan dari kakak ke adik ataupun dari adik ke kakak. Kalau saya lagi akrab sama adik biasanya kemana-mana selalu bareng tapi, kalau lagi berantem kita masing-masing. Contohnya, kalau kami ingin membeli makanan pasti pergi berdua itu kalau kondisi lagi akrab, tapi kalau dalam situasi berantem pasti gk ada yang namanya beli berdua ataupun titip menitip makanan hal itu tidak terlihat yang ada kami beli masing-masing . Dalam cerita ini, kebersamaan bagi kami adalah hal yang seru walaupun diwarnai dengan kejahilan, keakraban, pertengkaran namun itu menjadi hal yang mewarnai sebagai tali persaudaraan adik dan kakak. Nampaknya, sudah banyak sekali yang saya ceritakan nih itulah cerita saya bersama kakak dan adik , sekiranya cukup sekian saja ia ceritanya…..  

Tidak ada komentar:

Posting Komentar